Liputan6.com, Yogyakarta - Kustomfest 2018, hajatannya para pecinta kustom secara resmi dibuka. Pameran yang mengusung tema Color of Difference berlangsung 6-7 Oktober 2018 di Jogja Expo Center, Yogyakarta.
Direktur Kustomfest Lulut Wahyudi mengatakan, tema ini merupakan sebuah pengingat bahwa corak warna dan berbagai aliran karya yang muncul adalah konsekuensi logis dari pergerakan kustom kulture dunia.
Perbedaan warna dan gaya inilah yang sejatinya akan mempersatukan spirit kustom kulture Indonesia.
Lulut juga menyatakan, Kustomfest 2018 ini bertepatan dengan masuknya tahun politik yang cukup panas karena jelang pemilihan presiden, banyak masyarat akan membicarakan perihal golongan dan kelompok.
"Kita ingin mengingatkan Indonesia ini bangsa yang besar, yang dibangun atas dasar perbedaan, suku, budaya dan agama, maka di Kustomfest 2018, kita ingin generasi muda, komunitas dan anak muda yang kreatif, kita serukan bahwa kita berbeda tapi perbedaan bukan untuk dipertentangkan. Tapi perbedaan adalah berkah dari rahmat Allah SWT," jelas Lulut saat membuka acara Kustomfest 2018, di Jogja Expo Center, Yogyakarta, Sabtu (6/10/2018).
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
https://www.liputan6.com/otomotif/read/3660890/kualitas-semakin-baik-peserta-kustomfest-2018-membludak
No comments:
Post a Comment