Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Budiman Sudjatmiko menilai tindakan aktivis sosial Ratna Sarumpaet yang berbohong atas kasus pengeroyokan dirinya, dapat menggerus kepercayaan masyarakat. Tak hanya itu, ulahnya tersebut juga dapat merusak demokrasi.
"Semua orang tidak percaya kebenaran atas peristiwa Demokrasi. Ketika memilih, semua orang berkata semuanya berbohong. Apa yang akan terjadi?" kata Budiman di Jakarta, Jumat (5/10/2018).
Akibatnya, lanjut dia, hukum rimba akan berlaku dalam demokrasi tersebut.
"Pada akhirnya akan main kuat kuatan. Bukan benar salah, rule of the game-nya ketika sliding tackle mencederai lawan sepakbola tidak dihukum, ya sudah akhirnya bukan soal taktik dalam bermain bola, tackling tackling akhirnya. Ini jauh lebih buruk," jelas dia.
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
No comments:
Post a Comment