Pages

Thursday, December 6, 2018

Trik Jitu Manajemen Sriwijaya FC Hindari Godaan Mafia Bola

Liputan6.com, Palembang - Isu miring uang suap yang diterima Kapten Sriwijaya FC Yu Hyung Koo dari mafia bola menjadi pelajaran berharga bagi tim Laskar Wong Kito ini. Manajemen Sriwijaya FC pun melakukan berbagai cara agar para pemain terhindar dari bujukan mafia bola.

Apalagi kasus pengaturan skor di Liga 1, yang diduga dilakukan salah satu oknum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).

Manajer Sriwijaya FC Ucok Hidayat telah mewaspadai adanya pengaturan skor dan bujukan dari mafia bola dengan uang suap yang cukup menggiurkan. Mereka melakukan berbagai cara untuk terhindar dari kasus tersebut.

“Kita bentengi pemain dengan membangun kepercayaan satu sama lain. Kita harus membangun tekad bersama untuk maju menghadapi laga akhir penentuan ini dengan semangat untuk menang,” ujarnya kepada Liputan6.com, Kamis (6/12/2018).

Manajemen juga terus memberikan tambahan suntikan motivasi agar bisa memenangkan tiap laga. Bahkan, para pemain akan mendapatkan bonus yang menggiurkan jika bisa tampil maksimal.

Mereka juga terus menjalin komunikasi yang intens kepada para pemain, khususnya Kapten Sriwijaya FC Yu Hyun Koo, agar tidak tergiur tawaran dari mafia bola.

Terlebih saat mereka diserang isu penerimaan uang suap mafia bola ke salah satu pemain terbaik Sriwijaya FC. Kabar miring tersebut menurutnya sangat menciderai prestasi para pemain yang sedang berjuang memperebutkan posisi aman di papan klasemen.

“Kita jaga ke pemain dengan memberikan motivasi untuk mencegah pengaruhnya terhadap mereka,” ungkapnya.

Untuk kasus dugaan pengaturan skor yang didalangi salah satu oknum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di Liga 1, Ucok menilai ini menjadi fenomena dalam dunia persepakbolaan Indonesia.

“Biarkan mereka (PSSI) yang mencari tahu dan mengembangkan sendiri persoalan ini. Isu ini sudah viral ditengah masyarakat karena diangkat di salah satu acara televisi,” ucapnya.

Menurut Asisten Manajer Sriwijaya FC Ahmad Haris, tim mereka sudah berkoordinasi dengan PSSI, agar masalah ini bisa diselesaikan dan dicari solusi agar tidak lagi ada isu tersebut.  

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/bola/read/3800602/trik-jitu-manajemen-sriwijaya-fc-hindari-godaan-mafia-bola

No comments:

Post a Comment