Raja Alexander I memimpin Yunani sejak tanggal 11 Juni 1917. Alexander lahir di Istana Tatoi pada 1 Agustus 1893. Ia adalah putra dari Raja Konstantinus dan Putri Sophia.
Pada masa muda, Alexander pernah mengenyam pendidikan militer di Akademi Militer Hellenic. Salah satu sekolah bergengsi yang juga menjadi sekolah pamannya. Alexander adalah seseorang yang memiliki minat otomitif. Ia sangat menyukai mobil dan motor dan merupakan salah satu orang Yunani pertama yang memiliki mobil.
Kehidupannya pun tak lepas dari bayang-bayang kontroversi. Kala itu ia menikah dengan Aspasia Manos yang berasal dari rakyat biasa pada tahun 1919.
Dikutip dari laman Therichest.com, hidup sang raja tak bertahan lama, ia wafat di usia 27 tahun. Suatu hari ia sedang berjalan di luar kediamannya bersama anjing peliharaannya. Tiba-tiba beberapa monyet Barbary menyerang anjing kesayangannya. Ia pun berusaha menyelamatkan anjing kesayangannya. Namun salah satu monyet berhasil mencakar Raja Alexander. Ia pulang dan mengabaikan luka kecil itu.
Malam harinya, luka tersebut menjadi infeksi. Ia menderita demam tinggi dan setikemia. Septikemia adalah suatu kondisi di mana terjadi multiplikasi bakteri penyebab penyakit di dalam darah.
Dokter mempertimbangkan untuk mengamputasi kakinya, namun tak ada yang mau bertanggung jawab atas tindakan yang begitu berbahaya ini. Hingga akhirnya Raja Alexander dinyatakan meninggal dunia, di mana luka itu diketahui sebagai penyebab kematiannya.
https://www.liputan6.com/global/read/3864941/5-tokoh-terkenal-ini-tewas-akibat-serangan-hewan
No comments:
Post a Comment