"Selama berlatih sejak Januari, saat ini tim sudah matang, sudah cukup siap. Target, kita akan berikan yang terbaik untuk Indonesia. Mudah-mudahan kita bisa tembus ke babak final," kata Taufik dalam rilis yang diterima wartawan, Minggu (7/10/2018).
Menghadapi Mongolia, tim voli putri Indonesia sukses menyapu bersih tiga set langsung, 25-22, 25-19, dan 25-13. Selain Mongolia, Indonesia bersaing juga dengan Tiongkok, Jepang, dan Iran di voli duduk putri.
https://www.liputan6.com/bola/read/3661417/asian-para-games-2018-tim-voli-putri-indonesia-menang-di-laga-pertama
No comments:
Post a Comment