Pages

Thursday, March 7, 2019

KPU Palembang Perpanjang Pendaftaran Pindah Lokasi Memilih Pemilu 2019

Liputan6.com, Palembang - Komisi Pemilihan Umum Kota Palembang, Sumatera Selatan, masih membuka pendaftaran pindah lokasi memilih bagi warga luar daerah yang akan mencoblos pada Pemilu 2019 di kota ini.

Ketua KPU Kota Palembang, Eftiyani mengatakan, pihaknya sudah dibuka enam posko pendaftaran pindah memilih pada enam kampus, yakni UIN Raden Fatah Palembang, Unsri, Polsri, Poltekkes Palembang, UMP, dan PGRI Palembang pada awalnya.

"Sasaran kami memang mahasiswa karena jumlahnya cukup banyak, ada yang pindah memilih dari luar daerah ke Palembang, ada juga yang pindah memilih dari Palembang ke luar daerah," ujar Eftiyani di Palembang, seperti dilansir Antara, Kamis (7/3/2019).

Menurut dia, antusiasme pendaftar pindah memilih Pemilu 2019 pada enam kampus tersebut cukup tinggi dengan jumlah pendaftar pindah memilih ke Kota Palembang mencapai 154 orang. Sedangkan pendaftar pindah memilih ke luar Kota Palembang mencapai 1.005 orang, 117 orang di antaranya merupakan narapidana di Lapas Banyuasin.

KPU sudah menutup pendaftaran di enam posko tersebut pada 5 Maret 2019. Namun, pihaknya masih menerima pendaftaran pindah memilih sampai pleno akhir penetapan DPT Pemilu 2019, yakni 12 Maret di Kantor KPU Kota Palembang, Jalan Kamboja, di belakang Kantor Camat Ilir Timur II.

"Silakan yang belum daftar, datang saja ke Kantor KPU Palembang bawa KTP, dan yang terpenting bahwa orang itu sudah terdaftar di DPT daerah asalnya," kata Eftiyani.

2 dari 3 halaman

Penting

Dia menjelaskan pendaftaran pindah memilih sangat penting agar para perantau tetap bisa menggunakan haknya saat pencoblosan 17 April mendatang. Selain metode tersebut, KPU tidak memperbolehkan seseorang untuk mencoblos, termasuk penggunaan e-KTP.

Kendati seseorang sudah terdaftar di DPT daerahnya, namun tidak mendaftar pindah memilih, maka tetap tidak bisa mencoblos menggunakan e-KTP.

"Menurut regulasi, jika tidak mendaftar pindah memilih maka orang hanya bisa mencoblos sesuai alamat pada e-KTP, misalnya saya KTP Banyuasin mau nyoblos di Palembang maka tidak bisa, kecuali saya masih warga Palembang di Kecamatan A ingin mecoblos di Kecamatan B, maka tetap bisa mencoblos meski tidak mendaftar pindah memilih," tutur Eftiyanti.

Dia menambahkan, para pendaftar pindah memilih saat pencoblosan hanya akan mendapat surat suara pemilihan presiden, DPR RI, DPD RI, dan DPRD, tergantung daerah memilihnya.

Pada 12 Maret mendatang, KPU akan memplenokan jumlah DPT final Kota Palembang, sekaligus mengonfirmasi data perpindahan para pemilih ke daerah-daerah yang terdaftar.

Sementara ini, DPT terdata sebanyak 1.126.087 orang, kemungkinan akan berubah setelah pleno final.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/pileg/read/3911547/kpu-palembang-perpanjang-pendaftaran-pindah-lokasi-memilih-pemilu-2019

Gokil, Atraksi Reog Pakai Yamaha NMax

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu skuter gambot PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), NMax memang salah satu motor yang nyaman digunakan sehari-hari. Bahkan, untuk perjalanan jauh atau touring, penantang Honda PCX ini tidak cepat bikin pegal, karena memiliki posisi berkendara yang ergonomis.

Namun siapa sangka, Yamaha NMax ini ternyata bisa juga digunakan untuk beratraksi reog. Hal tersebut, dilihat dari postingan akun instagram @nmanation.

Dalam video yang diunggah tersebut, terlihat seorang penari reog lengkap dengan topeng berbentuk singa yang besar memasuki lapangan pertunjukan. Meskipun menggunakan topeng, namun sang penari masih terlihat lincah, dan beratraksi di atas Yamaha NMax.

Tidak hanya berputar-putar di lapangan, si penari reog yang menggunakan motor ini melakukan wheelie yang merupakan salah satu aksi dari stunt rider. Tanpa kesulitan, sang penari reog ini beraksi dan mendapatkan sambutan yang cukup meriah dari penonton.

"Reog naik NMAX!

VIDEO by ?Lokasi ?

Nemu di group facebook... @nmaxnation," tulis admin akun @nmaxnation sebagai caption di postingannya tersebut, Kamis (7/3/2019).

2 dari 2 halaman

Sewa Yamaha XMax Buat Jalan-Jalan di Malang, Ini Daftar Harganya

Banyaknya tempat wisata yang bisa dikunjungi, kota Malang menjadi salah satu destinasi favorit untuk menikmati liburan. Karenanya, warga setempat banyak yang membuka persewaan sepeda motor bagi para wisatawan.

Salah satunya adalah Gboo Big Matic and Friends. Seperti namanya, persewaan yang dibuka oleh Agus Setyawan ini memiliki line-up skuter maxi yang sekarang beredar di Indonesia.

Ya, Gboo Big Matic and Friends menawarkan Yamaha Xmax, Yamaha Nmax, dan Yamaha Lexi. Selain itu, tak lupa produk dari pabrikan berlogo sayap, Honda PCX.

Harga yang ditawarkan pun bervariasi. Yamaha Xmax disewakan seharga Rp300 ribu per hari, sedangkan Yamaha Lexi hanya Rp80 ribu. Sementara itu, Yamaha Nmax dan Honda PCX dibanderol Rp125 ribu.

Selain menawarkan maxi skuter, Gboo Big Matic and Friends juga memiliki line-up skutik lainnya, seperti Yamaha Mio GT dan Honda Beat yang dibanderol Rp70 ribu per hari serta Honda Scoopy seharga Rp80 ribu.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3911607/gokil-atraksi-reog-pakai-yamaha-nmax

Ini Alasan Polisi Tetapkan Robertus Robet sebagai Tersangka

Liputan6.com, Jakarta - Aktivis Robertus Robet jadi tersangka atas kasus penghinaan institusi TNI. Polisi menuturkan penetapan tersangka terhadap Robet sudah sesuai prosedur.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, pihaknya memiliki dua alat bukti permulaan yang cukup untuk menaikan tahap penyelidikan ke penyidikan.

"Pertama adalah dari pemeriksaan ahli. Kedua dari alat bukti berupa pengakuan yang bersangkutan," ucap Dedi, Jakarta, Kamis (7/3/2019).

"Yang bersangkutan sudah mengakui. Jadi konstruksi hukum perbuatan melawan hukum untuk Pasal 207-nya terpenuhi di situ," imbuh dia.

Dedi mengatakan, pihaknya menjerat Robertus Robet dengan Pasal 207 KUHP. Sebab, yang disampaikan tidak sesuai dengan data dan fakta dan justru malah mendiskreditkan.

"Tanpa ada data dan fakta, itu mendiskreditkan salah satu institusi, itu berbahaya," ucap Dedi.

Dedi mengatakan, Polri tidak mempersoalkan penyampaian pendapat di muka umum. Sepanjang, lanjut dia, memenuhi unsur Pasal 6 Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum.

Pasal 6 UU tersebut mengatur sejumlah ketentuan dalam penyampaian pendapat di muka umum. Pertama, harus menghormati hak asasi orang dalam menyampaikan pemdapat di muka publik. Kedua, harus menghormati aturan moral yang berlaku. Ketiga, harus menaati aturan perundang-undangan yang berlaku. Keempat, harus menjaga, dan menghormati keamanan serta ketertiban umum. Kelima, menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan.

Pada kasus ini, penyidik melihat Robertus Robet melanggar aturan tersebut saat berorasi di acara Kamisan di Monas.

"Narasi-narasi yang disampaikan sangat mengganggu. Oleh karenanya, dari penyidik menerapkan Pasal 207 KUHP," kata Dedi.

2 dari 3 halaman

Dipulangkan

Setelah menjalani pemeriksaan atas kasus penghinaan institusi TNI di Bareskrim Polri, Robertus Robet dipulangkan polisi.

Meski telah berstatus tersangka, Dedi menyampaikan Robertus Robet tidak ditahan karrna ancamam hukuman hanya 1 tahun 6 bulan.

"Jadi penyidik tidak melakukan penahanan dan hari ini diperbolehkan yang bersangkutan untuk kembali," kata Dedi.

Dia mengatakan, kepulangan tersangka bukan berarti lepas dari jeratan hukum. Ia menyatakan, proses hukum tetap berjalan seusai SOP.

"Apabila nanti memang masih dibutuhkan keterangan saudara R, tentunya nanti akan dipanggil ulang kembali, tentunya dalam rangka untuk menyelesaikan berkas perkara," ujar dia.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3911638/ini-alasan-polisi-tetapkan-robertus-robet-sebagai-tersangka

Timnas Indonesia Terbang ke Australia bila Visa Selesai

Jakarta Keberangkatan Timnas Indonesia ke Australia harus tertunda akibat terkendala visa. Seharusnya, Andritany Ardhiyasa dkk. telah bertolak ke Negeri Kanguru pada Rabu (6/3/2019) untuk menjalani pemusatan latihan (training centre).

Visa untuk pemain Timnas Indonesia belum sepenuhnya beres, lantaran adanya libur Hari Raya Nyepi yang jatuh pada Kamis (7/3/2019). Alhasil, keberangkatan ke Australia terpaksa mundur dari yang telah dijadwalkan.

Untungnya, penundaan tersebut tidak akan berlangsung lama. Apabila visa telah keluar pada Jumat (8/3/2019), Timnas Indonesia akan berangkat ke Australia pada keesokan harinya.

"Memang, keberangkatan tim ke Perth tertunda. Karena administrasi visanya belum selesai," ujar Kepala Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo, ketika dihubungi Bola.com.

"Tim langsung ke Jakarta untuk menjalani program latihan secara tertutup. Mudah-mudahan Insya Allah, Sabtu besok berangkat. Kami sudah upaya maksimal," kata Gatot menambahkan.

2 dari 2 halaman

Ke Bali

Timnas Indonesia dijadwalkan menggelar TC di Australia hingga 17 Maret 2019. Pasukan Simon McMenemy lalu pulang ke Bali untuk melanjutkan persiapan sampai 21 Maret mendatang.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menyambangi Myanmar untuk beruji coba dengan tuan rumah. Pertandingan tersebut bakal digelar pada 25 Maret 2019.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3911577/timnas-indonesia-terbang-ke-australia-bila-visa-selesai

Live Streaming SCTV Sinetron Cinta Suci Episode Kamis 7 Maret 2019

Liputan6.com, Jakarta Sinetron Cinta Suci makin dicintai pemirsa SCTV.

Cinta Suci hadir setiap hari mulai pukul 20.00 WIB.

Jangan lewatkan penayangan episode Cinta Suci malam ini via live streaming di sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3911610/live-streaming-sctv-sinetron-cinta-suci-episode-kamis-7-maret-2019

Tony Adams kepada Ramsey: Arsenal Lebih Besar dari Juventus

Liputan6.com, London - Legenda Arsenal, Tony Adams, mengaku bingung dengan keputusan Aaron Ramsey yang lebih memilih pindah ke Juventus daripada memperpanjang kontrak bersama The Gunners.

Ramsey adalah salah satu gelandang terbaik di Liga Inggris. Musim depan dia akan resmi meninggalkan Arsenal dan merapat ke Juventus.

Pemain asal Wales itu sudah tekan kontrak dengan durasi empat tahun di Turin dan bakal menerima gaji sebesar tujuh juta euro per musim.

"Ya, ini permainan yang berbeda dan klub yang berbeda dengan yang saya tinggalkan pada 2002. Kami selalu menantang gelar saat itu. Sekarang Aaron Ramsey terlalu bagus untuk dilepas Arsenal," kata Adams di Soccerway.

2 dari 3 halaman

Ramsey Tolak Arsenal

(AFP/Daniel Leal-Olivas)

Arsenal sebenarnya sempat menawarkan perpanjangan kontrak kepada Ramsey. Namun, pemain 28 tahun itu menolaknya.

"Agar adil, mengapa Ramsey pergi ke Juventus? Mereka klub yang lebih kecil dari Arsenal. Itulah yang selalu saya rasakan tentang Arsenal. Tetapi orang lain berpikir berbeda. Mungkin menurutnya Cardiff juga lebih besar," Adams menambahkan.

3 dari 3 halaman

Statistik Ramsey

Ramsey sendiri sudah membela Arsenal sejak 2008. Ia mencatatkan 361 penampilan dan mencetak 62 gol.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3911657/tony-adams-kepada-ramsey-arsenal-lebih-besar-dari-juventus

5 Pemain Ini Absen Kala Manchester United Depak PSG di Liga Champions

Jakarta Manchester United (MU) berhasil lolos ke perempat final Liga Champions setelah mengandaskan perlawanan Paris Saint-Germain (PSG). Torehan itu pun dirayakan seluruh pemain MU, termasuk yang sedang absen.

Melawat ke markas PSG di Parc des Princes pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu (6/3/2019) malam waktu setempat, The Red Devils mengantongi hasil buruk pada pertemuan pertama. Mereka kalah 0-2 dari Les Parisiens di Old Trafford, 12 Februari 2019.

Berdasarkan statistik di situs resmi UEFA, Manchester United tampil di bawah tekanan sejak bola digulirkan. Skuat Setan Merah hanya mencatatakan 32 persen penguasaan bola, berbanding 68 persen milik PSG.

Meski begitu, MU tampil lebih efektif. Memperoleh empat peluang bagus dari lima kesempatan, Manchester United berhasil membungkam Paris Saint-Germain dengan skor 3-1.

Ketiga gol kemenangan Manchester United disarangkan Romelu Lukaku pada menit ke-2 dan 30', serta eksekusi penalti Marcus Rashford menit ke-90+4. Sementara itu, gol tunggal PSG dicetak Juan Bernat menit ke-12.

Berkat hasil ini, The Red Devils berhak lolos ke perempat final Liga Champions musim ini. Mereka unggul prouktivitas gol tandang atas Les Parisiens dengan agregat sama kuat 3-3.

Begitu wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, seluruh pemain MU yang berada di lapangan ataupun di bangku cadangan langsung merayakan kemenangan tersebut.

Bukan hanya yang berada di lapangan, hasil positif itu juga dirayakan pemain Manchester United yang tengah absen. Berikut ini adalah ekspresi kegembiraan pemain MU merayakan keberhasilan lolos ke perempat final.

2 dari 6 halaman

Paul Pogba

Gelandang timnas Prancis itu tak bisa bermain pada laga kontra PSG akibat mendapatkan kartu merah dalam leg pertama 16 besar. Alhasil, Pogba pun harus menonton duel MU versus PSG dari tribune penonton.

Begitu pertandingan berakhir, Paul Pogba langsung bersorak kegirangan. Dalam video yang diposting di akun Instagram pribadi, Pogba merayakan kemenangan atas Paris Saint-Germain bersama legenda Manchester United, Patrice Evra.

3 dari 6 halaman

Anthony Martial

Martial juga tidak dapat tampil dalam pertandingan krusial melawan Paris Saint-Germain. Winger 23 tahun tersebut terpaksa absen karena belum sepenuhnya pulih dari cedera pangkal paha.

Dia pun menyaksikan duel MU melawan PSG dari layar kaca. Ekspresi tegang diperlihatkan Martial saat Marcus Rashford akan mengeksekusi penalti.

Setelah Rashford berhasil membobol gawang Les Parisiens dari titik putih, Anthony Martial langsung berteriak. "Bagus teman-teman, aku sangat senang," tulis Martial di akun Instagram nya.

4 dari 6 halaman

Jesse Lingard

Sama seperti Martial, Lingard juga tak bisa bermain akibat cedera. Pemain timnas Inggris itu dibekap cedera hamstring dan diprediksi bakal absen cukup lama.

Tak mau ketinggalan pertandingan melawan PSG, Jesse Lingard mendukung Manchester United dari layar kaca. Dia pun bersorak heboh begitu pertandingan berakhir.

"Sangat menyukai ini teman-teman, benar-benar suka dengan hasil ini. Percaya, mental United," tulis Lingard di akun Instagram nya.

5 dari 6 halaman

Juan Mata

Gelandang asal Spanyol tersebut masuk dalam daftar pilar penting MU yang dihantam cedera. Akibatnya, dia harus menepi dan tak dapat memperkuat Manchester United menghdapi PSG.

Meski tak bermain, Juan Mata tetap memberikan dukungan buat Manchester United. Dia bersorak kegirangan begitu Marcus Rashford berhasil membawa Setan Merah memimpin 3-1 atas Paris Saint Germain.

"Luar biasa," tulis Mata di akun Instagram nya.

6 dari 6 halaman

Nemanja Matic

Luapan kegembiraan juga diperlihatkan gelandang jangkar Manchester United, Nemanja Matic. Matic yang tak bisa bermain akibat cedera otot menonton duel melawan PSG bersama keluarganya di rumah.

Ketika Rashford berhasil mengonversikan penalti, gelandang 30 tahun tersebut langsung berlari ke depan televisi. Dia merayakan gol tersebut bersama putranya.

Sumber: Instagram

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3911571/5-pemain-ini-absen-kala-manchester-united-depak-psg-di-liga-champions

Charles PDIP Nilai Penangkapan Dosen UNJ Robertus Robet Berlebihan

Liputan6.com, Jakarta - Politikus PDI Perjuangan Charles Honoris menilai penangkapan aktivis sekaligus akademisi Robertus Robet oleh polisi berlebihan. Menurutnya, lagu plesetan Mars ABRI yang dinyanyikan Robet bukan diperuntukkan untuk TNI sekarang tetapi militer pada era Presiden ke-2 RI Soeharto.

"Apalagi sudah dijelaskan oleh Robet bahwa lagu yang dinyanyikan bukan ditujukan kepada institusi TNI hari ini tetapi kepada kebijakan rezim militer Suharto di masa yang lalu. Setahu saya lagu tersebut kerap menghiasi demo-demo pro-demokrasi di era transisi menuju demokrasi," kata Charles kepada wartawan, Kamis (7/2/2019).

Charles menganggap penerapan Pasal UU 28 UU ITE untuk menjerat Robertus Robet tidak tepat. Sebab, kata dia, apa yang dilakukan Dosen Sosiologi Universitas Negeri Jakarta tidak sengaja untuk menimbulkan kebencian. Untuk itu, dia mengingatkan agar penerapan UU ITE tidak memberangus kebebasan berekspresi dan kebebasan sipil.

"Menurut saya penerapan pasal 28 UU ITE terhadap kasus Robert ini tidak tepat karena tidak ada unsur kesengajaan untuk menimbulkan kebencian atau permusuhan. Konteksnya yaitu mengingatkan agar masa kelam rezim militer Orde Baru tidak terulang kembali," ujarnya.

Anggota Komisi I DPR ini meminta agar kasus yang menjerat Robet tak diseret ke ranah politik praktis demi kepentingan Pilpres.

"Saya juga berharap semua pihak juga bisa melihat kasus ini secara objektif dalam kerangka menjaga nilai-nilai demokrasi, jangan ada yang mengkait-kaitkan dengan politik praktis atau pilpres," ungkap dia.

Meski demikian, Charles mengakui wacana revisi UU TNI soal penempatan perwira TNI di institusi non-militer memang memicu kekhawatiran di berbagai kalangan. Untuk itu, lanjutnya, wajar jika banyak pihak menolak wacana tersebut, termasuk Robertus Robet.

"Masih banyak masyarakat yang trauma terhadap kebijakan dwifungsi ABRI di era otoriter pemerintahan Suharto. Sehingga wajar apabila ada penolakan terhadap wacana tersebut," tandas Charles.

2 dari 2 halaman

Trauma Dwifungsi ABRI

Meski demikian, Charles mengakui wacana revisi UU TNI soal penempatan perwira TNI di institusi non-militer memang memicu kekhawatiran di berbagai kalangan. Untuk itu, lanjutnya, wajar jika banyak pihak menolak wacana tersebut, termasuk Robet.

"Masih banyak masyarakat yang trauma terhadap kebijakan dwifungsi ABRI di era otoriter pemerintahan Suharto. Sehingga wajar apabila ada penolakan terhadap wacana tersebut," tandas Charles.

Robertus Robet sebelumnya menghadiri aksi Kamisan pada 28 Februari 2019 di Taman Aspirasi depan Istana Presiden. Robet didapuk melakukan orasi di depan massa. Dalam orasinya, Robet mengingatkan akan bahaya yang terjadi jika tentara kembali diberi jabatan sipil.

Robet ditangkap usai melakukan aksi Kamisan pada (28/2) di Taman Aspirasi depan Istana Presiden. Saat itu, Robet berorasi dengan mengingatkan bahaya yang bakal terjadi jika tentara kembali diberi jabatan sipil.

Reporter: Raynaldo Ghiffari Lubabah

Sumber: Merdeka.com

Saksikan video pilihan berikut ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3911635/charles-pdip-nilai-penangkapan-dosen-unj-robertus-robet-berlebihan

Selesai Berkendara Langsung Matikan Mesin Diesel, Ini Efeknya

Liputan6.com, Jakarta - Ada anggapan selesai berkendara mesin mobil boleh langsung dimatikan. Namun ada pula yang menyebut sebaiknya untuk tidak langsung mematikan. Mana yang benar?

Ternyata lebih baik untuk tak langsung dimatikan. Konsep itu juga berlaku untuk mesin mobil berjenis diesel.

Kepala Bengkel Auto2000 Cilandak, Suparna, menjelaskan bahwa sebaiknya setelah tiba di lokasi parkir, pengemudi jangan langsung mematikan mesin diesel.

Sebeb hal itu bisa memengaruhi kinerja mesin untuk jangka waktu lama. Pengemudi harus sedikit bersabar, tunggu sekitar 20-30 detik agar sirkulasi pelumas, pendingin, dan yang lainnya kembali ke kondisi normal lagi.

"Apalagi mesin diesel yang mengadopsi turbo, kalau langsung mematikan mesin dikhawatirkan akan terjadi keausan, sehingga performa mesin menjadi tidak maksimal lagi nantinya," kata Suparna, seperti disitat dari laman Auto2000.

Begitu pula untuk mesin diesel yang tak menggunakan turbo. Sederhananya, pengemudi kudu bersabar sedikit sebelum mematikan mesin mobil.

"Hanya itu perlakuan yang harus lebih diperhatikan oleh pengguna mobil bermesin diesel. Selebihnya tidak ada selain memperhatikan juga penggunaan bahan bakar diesel yang sesuai rekomendasi pabrikan," tambah Suparna.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/otomotif/read/3911245/selesai-berkendara-langsung-matikan-mesin-diesel-ini-efeknya

FOTO: Resmi Dibuka, Indofest 2019 Diburu Para Penggila Aktivitas Outdoor

1/9

Pengunjung mencari perlengkapan outdoor saat INDOFEST 2019 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (7/3). Pameran tahunan INDOFEST menghadirkan berbagai produk kegiatan luar ruangan (outdoor) tawaran harga diskon hingga 70 persen. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3911675/foto-resmi-dibuka-indofest-2019-diburu-para-penggila-aktivitas-outdoor

Bobotoh dan Bonek Saksikan Duel Persib vs Persebaya Lewat Layar Lebar

Liputan6.com, Bandung - Pendukung Persib Bandung dan Persebaya Surabaya menyaksikan duel tim kesayangan di Piala Presiden 2019 melalui layar lebar di sekitar Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (7/3/2019). Panitia penyelenggara menyediakannya karena minat tinggi suporter.

"Ada enam layar lebar. Dua di timur, dua di barat, serta utara dan selatan masing-masing satu layar lebar. Termasuk sponsor juga menyiapkan tv plasma," kata General Coordinator Panpel Persib Budi Bram Rachman.

Panpel menyediakan 26 ribu lembar tiket untuk laga yang disiarkan Indosiar ini, 2.300 di antaranya ditujukan bagi pendukung Persebaya. Tiket tersebut sudah habis sejak Selasa (5/3/2019).

"Yang susah diantisipasi adalah suporter yang tidak memiliki tiket. Padahal kita sudah berupaya melakukan sosialisasi beberapa kali kepada suporter supaya yang tidak bertiket jangan memaksakan diri ke stadion," kata Bram.

Persebaya menambah nestapa Persib 3-2 pada laga ini. Bajul Ijo berjaya melalui dua gol Manuchehr Jalilov dan Irfan Jaya. Sedangkan Persib mendapat gol hiburan melalui Erwin Ramdani dan Frets Butuan.

2 dari 2 halaman

Posisi di Klasemen

Hasil ini mempermulus langkah Persebaya ke babak gugur. Mereka sudah mengoleksi enam angka dari dua pertandingan.

Sebaliknya, posisi Persib sedang terancam. Sudah menderita dua kekalahan, nasib mereka berpeluang ditentukan hasil duel Tira-Persikabo vs Perseru Serui yang sedang berlangsung.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3911660/bobotoh-dan-bonek-saksikan-duel-persib-vs-persebaya-lewat-layar-lebar

Laporan Keuangan BAZNAS Siak Wajar Tanpa Pengecualian

Liputan6.com, Jakarta Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Siak mendapat predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) berdasarkan audit Laporan Keuangan Akuntan publik sesuai Standart Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik (SAK-ETAP).

Ketua BAZNAS Kabupaten Siak H. Abdul Rasyid Suharto mengatakan status WTP untuk laporan keuangan tersebut merupakan bentuk pertanggungjawaban BAZNAS dihadapan Allah SWT dan kepada masyarakat Kabupaten Siak.

Kata Rasyid, sebagai lembaga nonstruktural yang telah dikenal luas masyarakat, Baznas Kabupaten Siak berkomitmen menjaga akuntabilitas dan transparansi keuangan dalam mengelola dana zakat ,infak dan sedekah sesuai dengan tuntutan agama yang tertuang dalam Alquran dan hadist, serta amanah Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011.

"Selain kita diaudit KAP, BAZNAS juga diperiksa oleh Satuan Audit Internal menyangkut kepatuhan adiministrasi dan syariah.Alhamdulillah sampai tahun ini kita sudah 4 kali berturut-turut mendapatkan Opini WTP sejak tahun 2015 - 2018," kata dia.

Untuk itu, dengan pencapaian ini ia berharap dapat semakin memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap BAZNAS untuk menyalurkan kewajiban berzakat.

"Kita berharap para pegawai dan para UPZ semakin termotivasi meningkatkan kinerja dan berinovasi agar distribusi dana zakat semakin tepat sasaran dan berdayaguna," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3911649/laporan-keuangan-baznas-siak-wajar-tanpa-pengecualian

Jika Perang Dunia III Terjadi, Ini 10 Lokasi Paling Aman Untuk Bersembunyi?

Liputan6.com, Jakarta - Perang Dunia III adalah kekhawatiran banyak orang yang ada di muka bumi. Sebab ada sejumlah negara di dunia yang bersitegang. Menyimpan sejata nuklir yang ditakutkan akan menghancurkan dunia.

Menurut blog Invest With Alex, AS pada khususnya adalah negara yang kemungkinan akan terkena serangan nuklir, demikian dikutip dari laman express.co.uk, Kamis (7/3/2019).

Blog tersebut menyatakan: "Jika Anda tinggal di negara yang akan menghadapi serangan paling berat, seharusnya Anda mempertimbangkan untuk memindahkan keluarga dan orang terdekat ke lokasi yang jauh lebih aman."

Kanada adalah salah satu negara teraman jika Perang Dunia III menduduki peringkat 10 besar negara paling damai di dunia.

Negara-negara Nordik termasuk Denmark dan Norwegia juga dianggap lebih aman daripada negara-negara lain untuk bersembunyi.

Slovenia juga secara mengejutkan masuk kategori aman. Sebab, negara ini mengandalkan tenaga surya yang akan memungkinkannya untuk mempertahankan diri dalam hal sumber daya.

Negara mana saja yang diklaim aman sebagai tempat persembunyian kala Perang Dunia III pecah? Berikut ini urutannya:

1. Islandia

2. Selandia Baru

3. Australia

4. Portugal

5. Denmark

6. Kanada

7. Republik Ceko

8. Singapura

9. Jepang

10. Irlandia

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Lokasi Potensi Perang Dunia

Laut China Selatan telah lama menjadi wilayah perebutan antara Amerika Serikat dan China. Untuk saat ini, konflik itu terjadi karena adanya sanksi perdagangan yang dijatuhkan AS terhadap China.

Sebagai bentuk pembalasan, Tiongkok pun tak segan berlaku 'kasar' terhadap perusahaan-perusahaan AS yang bermarkas di Negeri Tirai Bambu.

Sampai sekarang, baik AS dan China, kedua negara ini masih akrab dengan perang dagang dan perselisihan yang sedang berlangsung di Laut China Selatan.

Jika RRC (Republik Rakyat China) dan AS menyimpulkan bahwa hubungan perdagangan mereka berada pada risiko yang substansial, dan juga menyimpulkan bahwa konflik lebih lanjut tidak dapat dihindari, maka salah satu dari mereka mungkin memutuskan untuk "menabuh genderang perang" di Laut China Sealatan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/global/read/3911551/jika-perang-dunia-iii-terjadi-ini-10-lokasi-paling-aman-untuk-bersembunyi

Persib Belum Menang, Miljan Radovic Jadi Korban Anyar Piala Presiden?

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic berpeluang menjadi korban teranyar Piala Presiden. Posisinya terancam menyusul hasil mengecewakan pada turnamen pramusim tersebut.

Persib belum meraih kemenangan pada dua pertandingan yang dijalani. Teranyar mereka dibungkam Persebaya Surabaya 2-3 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (7/3/2019).

Hasil ini memperpanjang nestapa Maung Bandung. Pada kompetisi yang disiarkan Indosiar itu, Persib ditumbangkan Tira-Persikabo 1-2, Sabtu (2/3/2019).

Catatan ini memupus harapan Persib melangkah ke babak gugur Piala Presiden. Sepanjang sejarah penyelenggaraannya, tidak ada tim yang masuk putaran delapan besar mengantongi dua kekalahan.

Posisi Radovic pun disorot. Tidak mustahil dia lengser sebelum Liga 1 2019 bergulir. Padahal sosok asal Montenegro ini baru didatangkan Persib pada 2019 menggantikan Mario Gomez. 

2 dari 3 halaman

Gomes de Olivera

Tanya saja Gomes de Olivera. Kegagalan bicara banyak pada Piala Presiden 2018 mendorongnya untuk mundur selepas turnamen.

Madura United dikalahkan Bali United di perempat final melalui adu penalti. Hasil ini mengecewakan karena Laskar Sape Kerrap memiliki skuat penuh bintang dengan mendatangkan Raphael Maitimo, Cristian Gonzales, hingga Zah Rahan.

3 dari 3 halaman

Korban Lain

Gomes de Olivera bukan satu-satunya korban Piala Presiden. Mustaqim diberhentikan Tira-Persikabo, ketika itu masih bernama PS TNI, pada edisi 2017.

Pasalnya, mereka selalu tumbang pada tiga laga fase grup melawan Arema FC, Bhayangkara FC, dan Persija Jakarta.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3911633/persib-belum-menang-miljan-radovic-jadi-korban-anyar-piala-presiden

Izin Konser di Bone, Istri Bingung Zul Zivilia Malah Tertangkap Narkoba

Liputan6.com, Jakarta - Zul Zivilia ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polda Metro Jaya karena tersandung kasus narkoba. Vokalis grup band Zivilia ini ditangkap di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Utara pada 28 Februari 2019 lalu.

Retno, istri Zul Zivilia, mengaku kaget mengetahui suaminya terjerat kasus narkoba dan harus mendekam di rutan Polda Mero Jaya untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Sebab setelah kabar menghilangnya Zul Zivilia beberapa waktu lalu, Retno sempat mencari-cari keberadaan suaminya.

"Saya bingung juga," ujar Retno saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis (7/3/20190).

2 dari 3 halaman

Izin Konser

Bukan tanpa alasan kebingungan yang dirasakan oleh Retno. Sebab sejak menghilang beberapa waktu lalu, Zul Zivilia mengaku kepada dirinya akan menjalani konser. Namun setelah waktu yang ditentukan selesai, Zul Zivilia tak kunjung pulang ke rumah, malah diamankan polisi karena narkoba.

"Iya memang mau konser di Bone dia. Sempat nyari itu juga belum bisa ketemu. Akhirnya ke Polda dan dikasih tahu salah satu staf Polda," ujar Retno.

3 dari 3 halaman

Sudah Bertemu Zul Zivilia

Retno mengaku sudah bertemu dengan Zul Zivilia yang kini tengah mendekam di rutan Polda Metro Jaya. Saat itu Zul tengah menjalani pemeriksaan polisi.

"Kemarin sih baru ketemu, kemarin juga belum minta apa-apa kan dia bingung mau minta apa takut enggak boleh. Jadi kemarin kan masih di ruang penyidikan, masih di BAP, takutnya enggak boleh bawa macam-macam gitu kan. Jadi baru dibawain snack-snack gitu sama perlengkapan mandinya," ujar Retno.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3911620/izin-konser-di-bone-istri-bingung-zul-zivilia-malah-tertangkap-narkoba