Pages

Saturday, November 3, 2018

Budaya Kerja Tim Federal Oil Gresini Moto2 Bisa Ditiru Mekanik Indonesia

Liputan6.com, Jakarta Memiliki etos kerja yang baik dan menanamkan budaya disiplin bisa menjadi keberhasilan dalam bekerja. Hal itu ditunjukan oleh Tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2) saat dikunjungi oleh pemenang Federal Oil Mechanic Contest 2018, Tony.

Trainer Federal Oil Mechanic Contest 2018, Nurudin mengatakan bahwa budaya kerja yang disiplin menjadi hal terpenting dalam menjadi mekanik balap Moto2. Pasalnya, mereka –mekanik—fokus dalam bekerja untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

“Di sini saya memperhatikan hal-hal kecil yang umumnya tidak diperhitungkan tapi sangat diperhatikan oleh mekanik. Misalnya, membersihkan bodi pada motor sebelum balapan,” tutur Nurudin yang menjadi pendamping Toni selama di paddock Tim Federal Oil Gresini Moto2, Sabtu (3/11/2018).

Mengenai hal itu, lanjut Nurudin, dengan membersihkan debu pada bodi bisa memperngaruhi performa mesin agar lebih baik lagi. Pasalnya, bisa saja debu tersebut masuk mesin dan membuat kinerja mesin kurang optimal.

“Saat saya perhatikan Tony membersihkan bodi, saya melihat debu dan krikil menempel pada bodi. Nah, mungkin kalau itu dibiarkan dan krikil atau debu itu masuk mesin, mungkin akan membuat mesin jadi tidak optimal,” imbuh Nurudin.

 Tak hanya itu, Nurudin mengatakan ada yang menjadi perhatian dirinya. Pasalnya, ia diberitahu oleh salah satu mekanik dari FOGM2 agar saat membersihkan atau mencuci piringan cakram motor balap tidak boleh menggunakan pembersih biasa.

“Saat Toni membersihkan piringan hitam, salah satu mekanik memberitahu bahwa harus menggunakan cairan yang mengandung lemon. Hal itu dikarenakan cairan mengandung lemon lebih lembut dari cairan yang biasanya. Detail sekali bukan?,” tutur Nurudin.

Ia melanjutkan, hal-hal kecil itulah yang menjadi pembeda mekanik balapan dengan mekanik lainnya. Segala komponen untuk motor balap itu perlu diperhatikan lebih, agar motor bisa mendapatkan performa yang bagus.

“Piringan cakram itu membuktikan bahwa hal sepele itu tidak boleh dibiarkan. Perlu perhatian disetiap komponen motor balap,” imbuh Nurudin.  

Kunjungan Toni merupakan rangkaian program ‘Federal Oil Goes To Sepang 2018’. Ia pemenang Federal Oil Mechanic Contest 2018 yang diselenggarakan oleh Federal Oil di Jakarta. Sebagai pemenang, Toni dapat berkesempatan untuk bertemu dengan tim FOGM2 dan merasakan suasana langsung di paddock.

(*)

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/otomotif/read/3683736/budaya-kerja-tim-federal-oil-gresini-moto2-bisa-ditiru-mekanik-indonesia

No comments:

Post a Comment